EDITORIAL: Tertipu Mockbuster.



Buat yang hobi nonton tapi cuma hobi beli DVD (Film Bajakan-nya) doang, kita mau sharing–ngasih tau nih biar gak ketipu. Ada satu istilah di industri film, namanya MOCKBUSTER.

Jadi, Mockbuster ini adalah sebutan buat film yang dibuat production house antah berantah dengan tujuan “numpang” di film yang lagi happening, lengkap dengan judul dan tema serupa dan biasanya ber-budget rendah. Cara jualan mereka ya Direct-to-Video gitu bukan di bioskop, waktu rilisnya pun hampir bersamaan dengan film yang ditumpanginya itu.

Contoh:
1. Snakes on a Train (Snakes on a Plane
2. Paranormal Entity (Paranormal Activity)
3. Transmorphers (Transformers)
4. The Da Vinci Treasure (The Da Vinci Code)
5. Battle of Los Angeles (Battle: Los Angeles)
6: Atlantic Rim (Pacific Rim)

Gitu-gitu deh, tujuannya biar orang yang pengen nonton film yang lagi happening tapi cuma mau beli DVD (Bajakan-nya) doang bisa ketipu dan nonton film mereka. Banyak yang bilang film A gak rame, padahal film A yang ditontonnya adalah yang Mockbuster, bukan yang asli :))

Makanya, yuk nonton ke bioskop atau beli DVD Original!

Posting Komentar

0 Komentar